• Friday, August 31, 2018

    Yuk, Hadiri Sosialisasi Bacaleg dan Timses Angkatan Alumni #PesantrenAlkautsarAlAkbar di Jalan Pelajar Medan

    illustrasi
    Tobaposcom -- Dalam waktu dekat, para bacaleg dan timses alumni angkatan akan datang berkunjung untuk menemui Buya Ali Akbar Marbun, Rais Syuriah PBNU dan pengasuh Pesantren Al Kautsar Al Al Akbar di Jalan Pelajar Timur 264, Medan.

    Para bacaleg yang akan hadir terdiri dari alumni yang akan didampingi oleh timses angkatan mereka yang juga berasal dari alumni.

    Tidak semua bacaleg dapat hadir khususnya dari lokasi yang jauh, seperti di Jakarta atau di luar Medan, namun mereka dapat diwakili oleh timses angkatan masing-masing.

    Ada juga bacaleg yang tidak ingin mempunyai tim dan dukungan se-angkatan karena telah memiliki timses dari partai maupun personal dan target suara yang akan dicapai juga tidak besar khususnya di DPRD tingkat kabupaten/kotamadya.

    Dalam perbincangan di WAG Forum Alumni dan Walisantri Pesantren Al Kautsar Al Akbar, Medan dan Lae Toras, jadwal kunjungan kolektif para bacaleg alumni dan timses angkatannya sedang diatur menunggu ketersediaan waktu yang sesuai dengan pengasuh.
    Alumni yang ingin mengetahui lebih lanjut soal tanggal acara ini dapat menghubungi Ust. Darwis Nasution.

    Tujuan pertemuan ini adalah untuk mendapat restu dari pengasuh serta memperkenalkan bacaleg dan timnya serta meminta arahan lainnya.

    Sebelumnya, (baca) H. Julkifli Marbun, MA mengapresiasi lolosnya beberapa alumni dalam DCS KPU di berbagai daerah.

    "Bahwa masuknya alumni dalam daftar bacaleg merupakan kepercayaan publik dan sudah layak disyukuri baik dengan ucapan alhamdalah, sujud syukur ...," kata alumni yang juga lulusan Universitas Lucknow, India ini beberapa waktu lalu. Ust Julkifli merupakan pengurus IPI Humbang Hasundutan. Dia juga merupakan Ketua Punguan Muslim Pakkat Saportibion (PMPS) 2015-2015 dan Anggota Dewan Penasihat JBMI 2012-2015 dan pengelola TobaPosCom (www.tobapos.com) dan BeritaDekhoCom (www.beritadekho.com).

    Sebagaimana dilaporkan, sampai saat ini terdapat beberapa alumni yang tercatat dalam DCS KPU berbagai daerah. Di antaranya adalah  Hj. Nuraini Efendi SPdI dari Gerindra untuk DPRDSU Dapil Sumut 3, Budi Syahputra, SS dari PBB untuk DPRD Deli Serdang dari Dapil Deli Serdang 3, H. Taslim Panusunan Siahaan dari PBB untuk DPRD Deli Serdang Dapil Deli Serdang 1, dari Perindo Zulkifli ST untuk Sumut 12 daerah Langkat dan Binjai, Ahmad Fadhly (PPP) dari DPRD Medan Dapil IV, Ade Fitri Siregar S.PdI (PPP) DPRD Binjai Dapil I, Ardiansyah Pratama A.Md (PPP) untuk DPRDSU Sumut 9, Pria Santri Beringin (PSI) untuk DPR RI dari Sumut I, Mhd. Syafi'i, S.Ag (PPP) untuk DPRD Tebing Tinggi Dapil I, Iskandar Muda Ginting di Dapil Binjai III (Binjai Timur) dari Partai Bulan Bintang, Saiful Azhar dari Perindo untuk DPRD DKI Jakarta, Fifi Afriani, SIP (Golkar) Dapil Tanjug Balai III, Muhammad Gandhi Faisal Siregar (PAN) DPRDSU Sumut VI, Abi Bahrun Muhammad Ya'coeb (PKS) dari Bengkalis dan Darmawansyah Putra, S.E. (Gerindra) untuk DPRD Aceh Selatan Dapil Aceh Selatan 5 (Trumon Tengah). (adm)


    Adv: Yuk, Belanja Online di POP Shop
    loading...


    Tentang Kami

    Www.TobaPos.Com berusaha menyajikan informasi yang akurat dan cepat.

    Pembaca dapat mengirim rilis dan informasi ke redaksi.dekho@gmail.com

    Indeks Berita