![]() |
ilustrasi |
Jokowi memasuki Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (6/10/2018) pukul 19.00 WIB. Acara tepat dimulai pukul 19.00 WIB.
Pantauan detikcom, Jokowi terlihat mengenakan setelan jas warna hitam dan dasi warna merah. Ibu Negara Iriana juga turut menemani. Iriana mengenakan kebaya warna merah.
Jokowi dan Iriana duduk di Royal Box Stadion GBK. Di sana juga ada Wapres JK dan isrinya Mufidah Kalla.
Acara kemudian dibuka dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan pertunjukan tarian kolosal.
Tak lama kemudian kontingan peserta Asian Games 2018 mulai memasuki arena Stadion GBK.
Untuk diketahui, perhelatan olahraga untuk penyandang disabilitas terbesar di Asia ini diikuti oleh 41 negara dan mempertandingkan 18 cabang olahraga mulai dari 6-13 Oktober 2018 di Jakarta. (sumber/adm)
Adv: Yuk, Belanja Online di POP Shop
No comments:
Post a Comment