• Friday, October 21, 2016

    Aplikasi Belajar Paket C Diluncurkan

    Tobapos -- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan meluncurkan aplikasi belajar paket C sistem dalam jaringan (daring) dan sumbangan buku daring saat peringatan Hari Aksara Internasional di Kota Palu, Kamis.
    Peluncuran itu dilakukan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Kemendikbud Harris Iskandar dan Deputi Deputi Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Bidang Koordinasi Pendidikan dan Agama Agus Sartono dengan penekanan tombol.

    Usai peluncuran, Dirjen Harris dan Agus mencoba aplikasi di lokasi pameran di halaman Kantor Gubernur Sulawesi Tengah dengan melakukan telewicara dengan para pegiat pendidilan yang berada di beberapa kota termasuk yang di Bekasi dan Jakarta.

    "Dengan ini belajar bisa dari jarak jauh. Bisa mengunakan komputer, bahkan HP. Saya yakin peserta belajar punya HP," kata Agus saat berdialog dengan para pegiatan pendidikan.

    Dia meminta agar aplikasi belajar daring ini dimaksimalkan penggunaannya agar makin banyak warga yang lulus program penyetaraan.  (adm)


    Adv: Yuk, Belanja Online di POP Shop
    loading...


    Tentang Kami

    Www.TobaPos.Com berusaha menyajikan informasi yang akurat dan cepat.

    Pembaca dapat mengirim rilis dan informasi ke redaksi.dekho@gmail.com

    Indeks Berita