• Thursday, August 24, 2017

    Menteri: Semua Berhak Menjadi Peserta Pilkada

    Tobapos -- Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tjahjo Kumolo menyatakan semua orang berhak menjadi peserta pilkada selama memenuhi persyaratan.

    "Baik itu pejabat tinggi atau wartawan semua berhak sepanjang memenuhi persyaratan. Diusung partai politik atau bukan," katanya di Solo, Jateng, Kamis.
    Disinggung mengenai adanya menteri yang berminat mengikuti pilkada, dikatakannya, hal tersebut tidak menyalahi aturan.

    "Sah sah saja, tinggal kalau dia oke, cukup dukungan, tinggal mengajukan ke presiden. Bagaimana pertimbangan presiden, kan presiden tidak bisa oh, kamu nggak boleh," katanya.

    Ia mengatakan meski menteri adalah pembantu presiden, tetapi presiden tidak bisa mencegah keinginan menteri untuk mengikuti pilkada.

    Sementara itu, mengenai kemungkinan Menteri Sosial Republik Indonesia Khofifah Indar Parawansa maju ke Pilkada Jawa Timur dengan diusung oleh PDIP, Tjahjo enggan memberikan jawaban lugas.

    "Jangan tanya saya, tanya bu Khofifah," katanya.

    Sebelumnya, Mensos Khofifah banyak mendapat dukungan untuk maju di Pilgub Jatim 2018.

    Meski belum secara resmi menyatakan benar-benar akan maju, Khofifah menyebut akan mundur dari posisi menteri apabila dia resmi mendaftar sebagai cagub ke KPUD Jawa Timur.  (sumber/adm)


    Adv: Yuk, Belanja Online di POP Shop
    loading...


    Tentang Kami

    Www.TobaPos.Com berusaha menyajikan informasi yang akurat dan cepat.

    Pembaca dapat mengirim rilis dan informasi ke redaksi.dekho@gmail.com

    Indeks Berita