• Monday, August 21, 2017

    Cara Mengatasi Peretasan pada Ponsel Android

    Tobapos -- Tips teknologi hari ini adalah menghindari serangan hacker di ponsel berbasis Android. Tidak sedikit aplikasi berbasis Android malah berbahaya. Sebab, dalam aplikasi-aplikasi tersebut kerap digunakan hacker untuk menyusupkan virus.
    Karena itu, Google mengeluarkan fitur Google Play Protect. Cara kerjanya, yakni memindai secara berkala ponsel atau sabak digital Anda. Kalau ditemukan aplikasi yang mencurigakan, Google akan mengirimkan notifikasi kepada Anda.

    Namun, perlu digarisbawahi, fitur ini hanya memindai aplikasi yang disediakan di Google Play Store. Bagaimana aplikasi yang disediakan dari pihak ketiga? Jelas, fitur ini tidak bis dijalankan.

    Bagaimana cara mengaktifkan fitur ini? Buka Setting > Google > Security > pilih Google Play Store. Setelahnya akan terlihat lencana verifikasi di Google Play Store. Install aplikasi yang disematkan lencana tersebut.

    Perlu Anda ketahui, meski sudah memasang fitur ini, hacker tetap bisa menyelinap ke aplikasi, terutama saat ada pembaruan. Bagaimana cara mencegahnya? Lakukanlah pemindaian berkala pada ponsel Anda dengan menggunakan fitur yang sama.

    Kalau ada notifikasi "No Problem Found", ponsel Anda berarti aman dari serangan hacker.  (sumber/adm)


    Adv: Yuk, Belanja Online di POP Shop
    loading...


    Tentang Kami

    Www.TobaPos.Com berusaha menyajikan informasi yang akurat dan cepat.

    Pembaca dapat mengirim rilis dan informasi ke redaksi.dekho@gmail.com

    Indeks Berita